Main Article Content

Abstract

Pengelolaan dan pengontrolan produk sangat dibutuhkan oleh perusahaan yang bergerak di bidang distribusi farmasi, karena perusahaan distribusi farmasi membutuhkan perencanaan dan pengendalian persediaan dalam hal ini produk farmasi terkait dengan tanggal expired dan batch . Pada tahap analisis kebutuhan sistem terdapat beberapa prosedur yang terkait dengan inventory perusahaan distributor produk farmasi diantaranya adalah pengelolaan qoutation , sales order purchase order , penerimaan barang, retur barang, surat jalan , invoice , pembayaran , barang rusak dan pemusnahan barang. Sistem inventory untuk perusahaan distributor produk farmasi telah berhasil dibangun menggunakan metode Agile Unified Process dengan empat tahapan yaitu inception, elaboration, construction, dan transition. Pada tahapan transition dilakukan pengujian sistem inventory dengan menggunakan metode black box testing. Pengujian menggunakan black box testing ini bertujuan untuk mengetahui error yang terjadi ketika sistem digunakan oleh end user dengan pengujian data normal dan data tidak normal.

Article Details

Author Biography

Lila Setiyani

Sekolah Tinggi Informatika dan Komputer Rosma, Sistem Informasi, Karawang, Indonesia

References

  1. Abdul Bari, K. (2016). Sistem Informasi Manajemen Inventory Secara Online menggunakan Framework EasyUI. Jurnal Inovtek Polbeng - Seri Informatika , Vol. 1 No.1, Juni 2016, 78-86.
  2. Ambler, S. W. (2014). The Agile Unified Process (AUP). Diambil kembali dari www.ambysoft.com: http://www.ambysoft.com/unifiedprocess/agileUP.html
  3. business.gov.au. (2018, July 24). Inventory management. Diambil kembali dari www.business.gov.au: https://www.business.gov.au/products-and-services/inventory-management
  4. Edeki, C. (2013). Agile Unified Process. International Jurnal of Computer Science and Mobile Aplication Vol.1 Issue 3 Sepetember 2013, 13-17.
  5. Government, B. A. (2018, July 24). Inventory Management. Diambil kembali dari Business: https://www.business.gov.au/products-and-services/inventory-management
  6. Koan, D. F. (2014). Penerapan Inventory Management dalam Meningkatkan Profitabilitas di Toko X Kupang. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya Vol. 3 No. 1, 1-16.
  7. M. Sidi Mustaqbal, R. F. (2015). Pengujian Aplikasi Menggunakan Black Box testing Boundary Values Analysis. Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Terapan Vol. 1 , No 3, 10 Agustus 2015, 31-36.
  8. Pontius, N. (2018, June 28). What is an Inventory Management System? Definition of Inventory Management Systems, Benefits, Best Practices & More. Diambil kembali dari Camecode: https://www.camcode.com/asset-tags/what-is-an-inventory-management-system/
  9. Sudibyo Supardi, R. S. (2012). Kajian peraturan Perudang - undangan tentang Pemberian Informasi Obat dan Obat Tradisional di Indonesia. Jurnal Kefarmasian Indonesia , Vol.2.1.2017, 20-27.