PELATIHAN DAN PENDAMPINGAN PEMASARAN MELALUI PEMBUATAN APLIKASI WEBSITE DALAM RANGKA MEMAJUKAN PENJUALAN KOPI SANGGABUANA MENUJU KAMPUNG KOPI BERBASIS EKOWISATA DI DESA MEKARBUANA KEC. TEGALWARU KAB. KARAWANG

  • Laras Ratu Khalida Universitas Buana Perjuangan Karawang
  • Robby Fauji Universitas Buana Perjuangan Karawang
  • N. Neni Triana Universitas Buana Perjuangan Karawang
  • Jeny Dewi Sri Universitas Buana Perjuangan Karawang
Keywords: Kopi Sanggabuana, Pengembangan, Aplikasi Web, Pemasaran

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan penjualan produk olahan Kopi
Sanggabuana melalui diversifikasi atau pengembangan produk kopi. Pengembangan yang dilakukan
dengan pembuatan aplikasi website mengenai pengembangan pemasaran paket wisata dan produk
olahan kopi. Mitra pada pengabdian ini menggandeng satu mitra yakni Bumdes Buana Mekar. Metode
pengabdian berupa pelatihan dan pendampingan dalam pembuatan aplikasi website guna untuk
pemasaran, dan pembuatan modul dalam pengoperasian aplikasi website. Tujuan akhir yang diharapkan
adalah mitra dapat berkolaborasi dalam pencapaian peningkatan penjualan kopi sanggabuana

Published
2023-04-24