SOSIALISASI DAN PENGUKURAN LEARNING STYLE DALAM MENINGKATKAN KEBAHAGIAAN GURU MENGAJAR SISWA/SISWI DI SMPN 1 KALIPUCANG

  • Marhisar Simatupang Universitas Buana Perjuangan Karawang
  • Randwitya Ayu Ganis Hemasti Universitas Buana Perjuangan Karawang
Keywords: Learning style, kebahagiaan

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk membantu masyarakat dalam memahami perlunya
menyesuaikan pembelajaran sesuai dengan gaya belajar siswa. Pengabdian ini dilaksanakan di SMP
Negeri 1 Kalipucang yang melibatkan siswa-siswi dan guru sehingga dapat menciptakan pembelajaran
yang baik bagi siswa dan menciptakan kebahagiaan pengajaran bagi guru. Sebelum sosialisasi, akan
diberikan survey terkait learning style kepada siswa-siswa kelas 7 untuk mengetahui gaya belajar yang
ada di kelas 7. Setelah survey diberikan, acara selanjutnya adalah memberikan sosialisasi kepada guru,
siswa-siswi dan terbuka untuk orangtua agar mengetahui gaya belajar dan bisa menentukan gaya
pembelajaran sesuai gaya belajar setiap individu. Harapan dari kegiatan ini adalah dapat membantu
siswa, guru dan orangtua untuk saling bekerjasama dalam meningkatkan kualitas pendidikan di SMP
Negeri 1 Kalipucang

Published
2023-04-18