PELATIHAN PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN INOVATIF BERBASIS BOARDGAME CITIZEN LAND DAN VOX POPULI PADA GURU PPKN SMA DI KABUPATEN KARAWANG
Abstract
Pengabdian ini didasarkan pada permasalahan yang dihadapi oleh guru SMA yang kesulitan
dalam membuat media pembelajaran inovatif. Salah satu media pembelajaran inovatif adalah
media pembelajaran yang berbasis boardgame. Permasalahan tersebut menjadi penghalang
bagi guru untuk mengembangkan media pembelajaran yang dapat menarik minat siswa dalam
belajar. Maka dari itu, tim pengusul memberikan solusi berupa pelatihan media pembelajaran
yang didasarkan atas hasil dari penelitian bertemakan media pembelajaran berbasis
boardgame. Media pembelajaran berbasis boardgame yang digunakan dalam pelatihan ini
bernanama citizen land dan vox populi. Hasil pengabdian ini menunjukkan antusiasme peserta
dalam mengikuti setiap prosedur pembuatan media berbasis boardgame. Saran dari kegiatan
ini diharapkan adanya kegiatan pelatihan serupa yang dapat dilakukan secara konsisten dan
berkelanjutan guna meningkatkan dan menjaga kompetensi profesionalisme guru secara
khusus dan meningkatkan taraf pendidikan di Kabupaten Karawang secara umum.