PERAN PEMUDA DALAM MEMBANTU JALANNYA RODA PEREKONOMIAN DI DESA KARANGTANJUNG

  • Fista Apriani Sujaya Universitas Buana Perjuangan Karawang

Abstract

Ekonomi yaitu suatu aktivitas manusia yang berhubungan dengan distribusi, produksi, ataupun konsumsi terhadap barang ataupun jasa. Perkonomian di Desa Karangtanjung lebih terpusat pada hasil pertanian sawah dan UMKM. UMKM adalah unit usaha produktif yang berdiri sendiri, yang dilakukan oleh orang perorangan atau Badan Usaha di semua sektor ekonomi. Karang taruna merupakan organisasi sosial kemasyarakatan yaitu sebagai wadah dan sarana pengembangan setiap anggota masyarakat dan dapat membantu perekonomian di Desa Karngtanjung. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan pada masyarakat Desa Karangtanjung terutama para anggota karang taruna, kegiatan karang taruna masih belum bisa berjalan dengan baik dan belum memahami peran karang taruna dalam membantu perekonomian di Desa Karangtanjung. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mengenai pentingnya karang taruna dan kegiatan seperti apa yang bisa dilakukan para pemuda dalam membantu perekonomian di Desa Karangtanjung, Kecamatan Lemahabang, Karawang. Data dalam penelitian ini adalah data yang diperoleh melalui observasi dan wawancara secara daring kepada anggota karang taruna.

Published
2022-03-31