PELATIHAN PENGELOLAAN ADMINISTRASI DAN PROGRAM KERJA BAGI KARANG TARUNA DAN SOSIALISASI PENCEGAHAN COVID-19 RW 026 HARAPAN JAYA BEKASI UTARA

  • Fitriana Pramitasanti Universitas Islam 45 Bekasi
  • Dila Novita Universitas Islam 45 Bekasi

Abstract

Karang taruna merupakan suatu organisasi sosial kemasyarakatan yang menjadi wadah aspirasi dan sarana pengembangan diri bagi para generasi muda atas dasar kesadaran dan rasa tanggung jawab sosial. Dalam menjalankan sebuah organisasi maka diperlukan pengelolaan administrasi yang baik dan program kerja yang jelas. Hal tersebut sangat penting untuk diperhatikan karena tercapai atau tidaknya suatu tujuan organisasi dapat dilihat dari pengelolaan administrasi dan program kerjanya. Organisasi kepemudaan karang taruna yang terdapat di RW 026 Kelurahan Harapan Jaya Kecamatan Bekasi Utara Kota Bekasi, merupakan karang taruna yang baru terbentuk. Oleh karena itu penulis mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat melalui Pelatihan Pengelolaan Administrasi dan Program Kerja bagi Organisasi Pemuda Karang Taruna. Hal ini bertujuan agar pengurus Karang Taruna Unit RW 026 yang baru terbentuk dapat mengetahui dan memahami tentang pentingnya pengelolaan administrasi dan program kerja dalam sebuah organisasi yaitu karang taruna. Hasil dari pengabdian masyarakat ini adalah peserta pelatihan sudah cukup memahami terkait penjelasan dasar mengenai pengelolaan administrasi dan program kerja sedangkan pada program sosialisasi masyarakat sudah mengetahui dan memahami terkait Pencegahan Covid-1. Dengan Penerapan PHBS dan Vaksinasi yang kemudian dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari serta dapat mencegah penularan virus Covid-19.

Published
2022-03-31