INOVASI PADA PRODUK UMKM TELUR ASIN DI DESA KUTAAMPEL
Abstract
Menghadapi persaingan yang semakin kompetitif menuntut pelaku usaha untuk
mencari solusi baru dalam mengembangkan usahanya, khususnya dalam hal
pengembangan produk strategi inovasi perlu dikembangkan dan dilakukan tanpa
inovasi pelaku usaha akan mati sebaliknya pelaku usaha yang melakukan inovasi
secara terus menerus akan dapat mendominasi pasar, dengan keatifitas, model dan
penampilan produk yang baru. Tujuan dari kegiatan ini untuk mengetahui inovasi
produk pada UMKM Telur asin di Desa Kutaampel, Kecamatan Batujaya, Karawang
milik ibu H.Nasah. Metode yang dilakukan dengan mewawancarai pemilik usaha
dalam menerapkan inovasi produk. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa
UMKM Telur asin bisa menerapkan tiga jenis inovasi produk yang terdiri dari: inovasi
logo produk, inovasi kemasan, inovasi varian rasa. Berdasarkan kegiatan ini dapat
disimpulkan bahwa UMKM Telur asin milik H.nasah akan diberikan pemahaman
pentingnya inovasi produk untuk meningkatkan kualitas dan penjualan usaha yang
sedang dilakukan.