DAMPAK PEMBERIAN REWARD PADA SISWA KELAS 2 SEKOLAH DASAR DI SD SAMPALAN 1

  • Dadan Hermawan Universitas Buana Perjuangan Karawang
  • Dadan Hermawan Universitas Buana Perjuangan Karawang
  • Syifa Pramudita Faddila Universitas Buana Perjuangan Karawang

Abstract

Reward adalah hadiah yang diberikan kepada anak atau siswa yang bertujuan untuk memotivasi dalam hal belajar sehingga anak atau siswa tersebut bersemangat dan melakukannya dengan perasaan yang senang. Observasi ini bertujuan untuk mengetahui dampak pemberian reward pada siswa kelas 2 Sekolah Dasar. Observasi ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif dan menggunakan metode observasi event sampling, dengan Natural Setting, pencatatan menggunakan Narrative Description. Observee dalam observasi ini yaitu siswa- siswi kelas 2 Sekolah Dasar di SD Sampalan 1. Berdasarkan observasi yang dilakukan dengan setting di dalam kelas yang berdurasi 50 menit, siswa-siswi terlihat begitu bersemangat ketika usaha mereka diapresiasi dengan pemberian reward. Rekomendasi untuk para pengajar adalah gunakan reward sebagai metode pembelajaran untuk memotivasi semangat belajar

Published
2023-02-16